Wahana Untuk Menuju Indonesia Maju, Sejahtera, Adil, dan Makmur Berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

Thursday, 2 June 2016

Kunjungi Bekas Sekolahnya, Gubernur Kalteng Cium Tangan Mantan Gurunya...

Dalam rangkaian kunjungannya ke Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran, Senin (30/5) pagi juga menyempatkan diri mengunjungi sekolah tempat dirinya pernah mengenyam pendidikan, yaitu SMKN-1 Pangkalan Bun atau yang pada awalnya adalah Sekolah Menengah Ekonomi Atas (SMEA) Karya dan kemudian berubah menjadi SMEA Negeri 1 Arut Selatan, serta saat ini menjadi SMK.

 

Saat tiba di bekas sekolahnya itu, Sugianto disambut oleh seluruh dewan guru. Wajah bangga dan haru telihat dari para guru, terlebih saat gubernur yang baru dilantik itu tanpa sungkan langsung mencium tangan mereka dengan takzim dan penuh hormat. "Tanpa bapak dan ibu guru ini, saya tidak akan bisa seperti saat ini," kata Sugianto. Sugianto juga berkesempatan bekeliling meninjau seluruh kelas yang ada di sekolah yang berlokasi di Jalan Pasanah Kelurahan Sidorejo Kecamatan Arut Selatan Pangkalan Bun itu. Lucunya, pada kesempatan itu Sugianto juga sempat bercerita bagaimana saat dirinya mengenyam pendidikan di sekolah tersebut. "Dulu, kalau kuku panjang, langsung dipukul dengan penggaris oleh guru," ujarnya sambil tertawa.

(Sumber: prokal

No comments:

Post a Comment